Fungsi Tiang Pancang

FUNGSI TIANG PANCANG

Pemilihan pondasi untuk bangunan merupakan suatu hal yang urgen. Pasalnya dapat menentukan tingkat keawetan bangunan. Untuk membangun suatu hunian atau gedung suatu hal yang penting adalah memastikan apakah pondasi kuat kokoh atau tidak. Oleh karena itu, sebaiknya mengetahui fungsi pancang terlebih dahulu.

Terdapat beebrapa jenis tiang pancang yang rekomendatif untuk anda pilih. Namun, sebaiknya cek terlebih dahulu kemudian sesuaikan dengan tema bangunan. Jika untuk konstruksi jembatan menggunakan jenis apa? Selain itu, hal penting untuk anda ketahui tentang fungsi dari pemakaian pancang. Simak ulasannya berikut ini!

Fungsi Penggunaan Tiang Pancang

Dalam suatu bangunan pondasi pancang memiliki fungsi yang strategis dan efektif sebagai alternatif memperkuat gedung. Material ini sudah lama terkenal akan fungsinya yang rekomendatif. Jadi pantas saja banyak orang yang memilih menggunakan tiang pancang daripada jenis pondasi lainnya. Di bawah ini ada beberapa fungsi yang perlu anda ketahui.

  1. Sebagai Pondasi Bangunan: Salah satu fungsi utama dari penggunaan pancang adalah sebagai pondasi bangunan. Kekuatannya telah teruji mampu membuat suatu bangunan dapat berdiri kokoh dan tegak berbulan-bulan lamanya. Jadi, tidak salah jika anda juga ikut memilih jenis pondasi tiang pancang agar bangunan semakin kokoh dalam waktu yang lama.
  2. Sebagai Penahan Gaya Tegak Lurus Bangunan: Fungsi kedua adalah sebagai penahan terhadap gaya tegak lurus dari bangunan yang menyalurkan tenaganya melalui sumbu pancang ke permukaan tanah. Pondasi yang kuat dan kokoh akan membuat bangunan berdiri tegak dan tahan terhadap berbagai gerakan tanah di dalamnya. 
  3. Sebagai Penahan Gaya Lateral: Fungsi tiang pancang selanjutnya, yaitu sebagai penahan gaya lateral. Yaitu menahan berbagai beban yang memiliki arah horizontal. Besarnya gaya lateral perlu didukung oleh pondasi yang kuat. Pondasi merupakan salah satu bagian yang cukup urgen dalam suatu bangunan. 

Kita juga tidak tahu kapan gempa atau tanah akan bergerak di masa depan. Untuk mengantisipasinya sebaiknya menggunakan tiang pancang yang mampu menopang beban di atas agar bangun berdiri kokoh dan tahan lama.

Selain dari ketiga hal itu, jenis pondasi memiliki peranan yang urgen dalam dalam struktur bangunan. Cara kerja pondasi tiang pancang bisa dengan memindahkan beban struktur pada lapisan tanah. Jenis pondasi juga menjadi bagian penting yang harus diperhatikan. Tiang-tiang pancang juga berguna untuk menahan tanah galian dan mencegah longsor.

tiang pancang
fungsi tiang pancang

Kelebihan Tiang Pancang

Jasapancang.id – Tiang pancang sebagai bagian dari material bangunan, perlu anda pertimbangkan kelebihan dan kegunaannya. Dibawah ini ada beberapa kelebihan yang perlu anda tahu. Simak yuk!

  1. Fleksibilitas Pembangunan
  • Jadi penggunaan tiang pancang umumnya untuk konstruksi skala kecil, seperti gedung perkantoran dan rumah hunian.
  • Ukuran pondasi tiang tersebut bervariasi sesuai dengan jenis dan standar yang berbeda-beda pada setiap bangunan.
  • Proyek bangunan menjadi lebih fleksibel dengan kelebihan yang terpercaya kualitasnya.
  1. Terjamin Kekuatannya
  • Tiang pancang juga memiliki kekuatan sebagai pondasi yang tahan terhadap beban bangunan.
  • Pondasi tiang pancang juga bisa memadatkan tanah yang halus sekalipun sehingga bangunan bisa semakin kokoh.
  • Dengan tanah yang padat akan membuat bangunan menjadi lebih aman dari pergerakan tanah di dalamnya, termasuk ketika adanya gempa.
  1. Bisa Lebih Tahan Terhadap Korosi
  • Tiang pancang merupakan pondasi yang terlindungi dari pelapukan dari zat korosif.
  • Struktur bangunan yang terbuat dari beton atau baja ini bisa membuat rumah tahan lama dan kuat dalam beberapa waktu lamanya.
  • Jadi, tidak perlu khawatir ketika memutuskan untuk menggunakan tiang pancang karena kualitasnya terbaik.
  1. Dapat Meminimalisir Galian Tanah
  • Salah satu kelebihan dari fungsi tiang pancang adalah bisa mengurangi galian.
  • Karena semakin banyak galian semakin tidak bagus untuk kualitas tanah dan memungkinkan timbul pergeseran tanah sebagaimana yang dikhawatirkan.
  • Tiang pancang yang telah ditancapkan tidak terlalu memerlukan galian yang terlalu dalam.

Cara Pemasangan Pancang Beton

Bagi anda yang tertarik menggunakan jenis tiang pancang dari beton untuk konstruksi bangunan. Sebaiknya mengetahui beberapa tahapan pemasangannya terlebih dahulu. Ada beberapa cara yang simple dan penting untuk diketahui, di antaranya sebagai berikut.

  1. Tahapan Persiapan Pemasangan
  • Langkah pertama adalah persiapan pemasangan. Jadi, sebelum pemasangan tiang pancang dari beton, sebaiknya kita lakukan perencanaan terlebih dahulu agar proses pemasangan lebih matang.
  • Tentukan titik untuk dipasang tiang beton. Setelah itu lakukan penggalian tanah.
  1. Tahapan Persiapan Peralatan
  • Selanjutnya, siapkan alat-alat yang untuk pemasangan tiang pancang berdasarkan kebutuhan.
  • Salah satu alat yang sering kita gunakan adalah diesel hammer dan crane, serta alat lainnya untuk pemasangan tiang pancang.
  1. Tahapan Pendirian Tiang Pancang
  • Kemudian proses pendirian tiang pancang dengan diesel hammer.
  • Perlu berhati-hati dan sebaiknya teliti terlebih dahulu agar minim resiko kecelakan dalam proses pendirian.
  • Ujung bawah tiang akan kita masukkan ke galian tanah agar berdiri tegak.
  1. Tahapan Penancapan Tiang Pancang
  • Selanjutnya adalah tahapan penancapan yang kita lakukan dengan menggunakan alat diesel hammer.
  • Tiang yang kita pancang ke galian tanah kemudian kita hubungkan dengan pemukul pada diesel hammer tersebut.
  • Setelah itu, tiang kemudian kita lapis material yang mampu melindungi tiang agar tidak mudah pecah ketika melakukan pemukulan.

Silahkan hubungi kami bila Anda membutuhkan jasa pemancangan tiang pancang.

Setelah selesai, kemudian tahapan finishing. Tiang pancang yang sudah tertancap di tanah kemudian dicor agar lebih kuat dan tidak terjadi disposisi. Fungsi tiang pancang telah direkomendasikan oleh berbagai kalangan, bangunan menjadi lebih kokoh dalam berpuluh-puluh tahun lamanya. (Ditulis oleh jasapancang.id).

Scroll to Top